Scroll untuk melanjutkan membaca
KABAR DAERAH

Pemerintah Desa Madulang Gandeng Puskesmas Omben Gelar Khitanan Massal Gratis

Avatar photo
×

Pemerintah Desa Madulang Gandeng Puskesmas Omben Gelar Khitanan Massal Gratis

Sebarkan artikel ini

Sampang, Jatim Trending – Pemerintah Desa (Pemdes) Madulang, Kecamatan Omben, Kabupaten Sampang, bekerjasama UPTD Puskesmas Omben mengadakan bakti sosial (baksos), berupa khitanan massal gratis yang digelar di Balai Desa Madulang tersebut kurang lebih 48 peserta, Senin (3/7/2023).

Selain khitan gratis, seluruh peserta khitan massal ini mendapat fasilitas berupa obat-obatan dari pihak kepanitiaan.

Scroll untuk melanjutkan membaca
Scroll untuk melanjutkan membaca

Pelaksana Jabatan Kepala Desa Madulang Burhanuddin mengucapkan terima kasih kepada tim UPTD Puskesmas Omben  yang sudi bekerja sama dalam bingkai kemanusiaan berupa khitanan massal gratis.

Baca Juga  Beberapa Manfaat Infus Water Lemon Untuk Kesehatan Anda

Menurutnya, khitan massal gratis yang menggandeng UPTD Puskesmas Omben disambut antusias masyarakat Desa Madulang. Hal itu dibuktikan dengan banyaknya peserta.

“Semoga khitanan massal ini berjalan lancar dan tanpa kendala apapun hingga akhir kegiatan,” ungkap Burhan dalam sambutannya.

Sementara itu, Kepala UPTD Puskesmas Omben drg. Yuanita Purnamawati dalam sambutannya mengatakan, “Terima kasih kepada Kepala Desa Madulang beserta jajarannya, Tokoh masyarakat, Tokoh agama, yang telah bekerjasama dengan kami dalam kegiatan khitanan massal gratis ini.” 

“Khitan massal dalam suasana lebaran Idul Adha 1444 H ini diharap dapat menumbuhkan rasa kepedulian dan membantu masyarakat kurang mampu,” katanya.

Baca Juga  Aksi Gapura Geruduk Kejati Jawa Timur Terkait Mega Proyek Di Pamekasan

Ia berharap kerjasama ini bukan hanya kegiatan khitanan yang disukai masyarakat Madulang, tetapi kegiatan yang lain seperti Posyandu juga wajib diikuti oleh masyarakat disini, imbuhnya.

“Kegiatan Posyandu ini juga sangat penting bagi masyarakat, karena Posyandu ini salah satunya memberikan layanan kesehatan ibu dan anak (pemberian vitamin, imunisasi, vaksin dll.) juga untuk mengetahui pertumbuhan dan perkembangan anak dan mencegah stunting,” pungkasnya.

Sofyan Hadi Sukmana, menerangkan sunat ini merupakan sunah rasul dan juga sunat ini menjadi sangat penting, karena bermanfaat untuk mengajarkan anak-anak secara langsung atau tidak dalam pentingnya menjaga kesehatan serta kebersihan diri sejak usia dini.

Baca Juga  Setelah 4 Jam Evakuasi Material Longsor, Lalin Jalur Gumitir Jember Berangsur Normal

“Adik-adik jangan takut dengan sunat, sunat itu tidak sakit, sakitnya itu bagaikan digigit semut, jangan terlalu dirasakan dibawa tenang saja dengan banyak mengucapkan istighfar,” tutur Sofyan selaku Ketua Tim Khitan.

“Mudah-mudahan baksos khitanan massal bisa memberikan manfaat yang baik kepada peserta khitan. Kemudian, anak-anak yang dikhitan dapat berperan aktif dalam membantu pembangunan khususnya Desa Madulang guna kemajuan bersama,” tutupnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *